Selasa, 17 Februari 2015

Uba Yo Sare

Kita akan membahas Urban Legend dari Jepang lagi nih.
Judul nya adalah Uba Yo Sare. Jadi Ceritanya gini.


Konon katanya ada laki-laki yang terbangun di tengah malam untuk pergi ke toilet sambil meraba - raba dinding dalam kegelapan .Karena kebelet banget pengen kawin Buang air, dia tidak berpikir untuk menyalakan Obor lampu , dan diapun membukakan sedikit pintu kamar mandinya agar cahaya bisa masuk (karena malam itu sedang bulan purnama).


Ketika itu ia melihat sosok bayangan yang sangat tinggi sampai mau menyentuh langit-langit rumahnya, lalu perlahan namun pasti sosok tersebut terus mendekat menuju arah kamar mayat mandi. Setelah sangat dekat akhirnya si laki-laki itu bisa melihat wujud makhluk itu dengan jelas. Ternyata sosok itu adalah seorang wanita berpakaian kimono(Pakaian tradisional Jepang) dan terlihat sudah tua , kimononya pun sudah sangat kumal sekumal gorden kamar yang tidak pernah di cuci,namun saat melihat wajah si wanita itu, si lai-laki itu agak tercengang karena melihat wajah wanita itu seperti beruk ditutupi oleh sesuatu yang entah apalah itu.
"Sedang apa kau disini? Siapa kau? Pergi pergi!!"
Namun si wanita tersebut hanya diam , mengingat wajahnya yang di tutupi sesuatu itu pastilah dia akan sulit buang air bicara.

    Dan keesokan harinya , Si laki-laki pun tidak ditemukan dimanapun alias menghilang didalam rumahnya sendiri.Nah bila mana kalian pergi ke toilet pada malam hari , jangan lupa nyalakan lampu,dan berdoa sebelum ke kamar mandi, jika mendengar suara ketukan sebanyak 3 kali dengan tempo yang sama (biasanya pelan) Nah jangan di buka sampai orang itu bicara. lalu ucapkan Uba yo Sare (gak tau berapakali, jadi ucapkanlah sampai mahkluk itu pergi).

Untuk Sejarah siapa sebenarnya wanita itu, akan di bahas jika ada kesempatan lain. ya

0 komentar:

Posting Komentar